Apakah Anda sudah pernah menjual properti dengan menggunakan media online facebook? Facebook sendiri merupakan salah satu media sosial yang saat ini sebagai salah satu media online yang paling banyak digunakan oleh para warganet. Jika Anda adalah salah satu penggunanya, maka coba tanyakan kepada diri Anda sendiri. Dalam sehari sudah berapa kali menggunakan facebook/membuka situs facebook?
Jika boleh ditebak, bagi yang sudah sangat kecanduan biasanya membuka facebook sehari bisa sampai berulang-ulang kali, mulai dari bangun tidur, waktu luang, waktu istirahat, jam makan siang, waktu-waktu sedang tidak ada aktivitas, bahkan waktu sebelum tidur selalu membuka facebook.
Fitur-Fitur Facebook yang Bisa Dimanfaatkan Untuk Berjualan
Karena terlalu banyaknya orang yang menggunakan facebook, maka saat ini facebook sudah termasuk ke dalam salah satu jajaran situs-situs teratas yang seringkali dikunjungi banyak orang. Karena itulah, apabila Anda cukup aktif di media sosial yang satu ini, maka tentunya memanfaatkan facebook untuk berjualan properti. Bisa jadi salah satu alternatif dari strategi pemasaran properti yang sangat perlu untuk Anda coba. Karena, facebook sendiri memang sangat membantu dalam hal berinteraksi antar sesama penggunanya, maka dari itu menjual di media sosial seperti facebook bisa menjadi peluang pemasaran sangat mungkin untuk bisa terjadi.
Berjualan Produk Properti dari Facebook
Facebook terus-menerus selalu melakukan pengembangan berbagai macam jenis fitur yang ada didalamnya, dalam upaya untuk terus meningkatkan kepuasan para penggunanya. Beberapa dari fitur-fitur facebook berikut ini akan sangat cocok apabila digunakan untuk menjual properti yang tentunya tidak akan bisa secara instan bisa Anda rasakan hasilnya, namun tetap membutuhkan sedikit waktu untuk bisa melihat hasilnya, yaitu:
Jika kita berbicara dari awalnya (seharusnya) facebook personal lebih banyak digunakan untuk kegiatan saling sapa dengan para pengguna lainnya. Membangun hubungan interaksi merupakan tujuan utama dari facebook personal. Tidak lain adalah untuk menjalin jaringan dan perkenalan sesama pengguna facebook, namun banyak juga yang sudah memanfaatkannya untuk strategi dalam berjualan produk. Berjualan produk menggunakan akun facebook personal sendiri menurut sebagian orang masih kurang efektif jika menggunakan metode penjualan hard selling. Seperti Contoh:
(Dijual bla bla bla bla, harganya bla bla bla bla, hubungi 085 258 xxx xxx).
Akun facebook akan menjadi jauh lebih tepat sasaran untuk menjual dengan gaya-gaya yang lebih bersifat soft selling atau menjual secara halus. Semakin kesinipun cara menjual dari akun facebook personal akan menjadi ikut berkembang, menggunakan covert selling atau cara menjual yang terselubung. Sekalipun membutuhkan hasil jepret (foto) atau berupa video dari produk yang dijual. Kebanyakan orang memang tidak terlalu suka muncul banyak iklan (terang-terangan berjualan) di halaman yang mereka lihat.
Pada dasarnya (awal) facebook grup lebih bersifat untuk media berkumpul dengan sesama dalam artian yang menyukai atau mendiskusikan topik tertentu dalam grup (komunitas). Misalnya grup tentang topik bisnis, grup alumni sekolah tertentu, grup pecinta motor dan lain sebagainya. Nah, yang seperti inilah bisa menggunakan facebook grup untuk media berkumpul. Namun pada kenyataanya sebagian orang malah memanfaatkan media ini untuk sekalian berjualan produk.
Maka dari itu, dalam perkembangannya facebook grup bisa digunakan untuk menjual produk-produk tertentu termasuk juga produk properti, bahkan bisa juga menampilkan produk-produk dari para anggotanya pada bagian awal grup facebook. Pada awalnya memang sudah banyak digunakan untuk strategi berpromosi dan menjual, namun kemudian semakin berkembang dan mampu memanjakan para penggunanya untuk media berjualan. Anda bisa langsung bergabung dengan grup jual-beli ataupun membangun grup sendiri khusus untuk Anda yang ingin berjualan produk properti.
Fungsi dari facebook fanspage adalah untuk saling mengenalkan suatu hal, bisa berupa produk, tokoh dan lain sebagai sebagainya. Sekarang ini bisa juga untuk media berjualan karena terdapat fitur toko yang semakin memudahkan untuk menampilkan foto-foto dari produk terbaru. Dalam pemanfaatannya saat ini, facebook fanspage akan menjadi lebih pas untuk dikombinasikan dengan facebook ads dalam melakukan promosi dan penjualan.
Sejujurnya dalam menggunakan facebook fanspage dan facebook ads ini juga masih tetap membutuhkan adanya keahlian tertentu untuk menjual sebuah produk. Terlebih lagi jika harus mengenalkan sebuah produk tertentu yang cukup unik dan masih belum banyak dikenal orang. Namun itu semua sebenarnya masih tetap bisa dipelajari.
Menjual (Memasarkan) Properti Menggunakan Fitur-Fitur Facebook
Facebook sebenarnya hanyalah salah satu dari sekian banyak cara untuk menjual properti melalui media online. Facebook yang merupakan media sosial telah semakin banyak berkembang dan semakin memanjakan para penggunanya agar bisa dimanfaatkan untuk berjualan. Menjual properti bisa juga menggunakan facebook. Namun yang harus tetap selalu diingat adalah taati semua peraturan-peraturan dari facebook untuk berjualan.
Selain itu gunakanlah salah satu fitur yang menurut Anda paling efektif. Karena setiap orang akan berbeda-beda dalam cara penilaian akan sesuatu, maka cara yang cukup tepat adalah dengan mencoba berbagai macam cara untuk menjual properti. Kemudian lakukanlah analisa dari beberapa cara yang telah Anda gunakan, mana yang paling cocok untuk Anda gunakan dan mampu menghasilkan paling maksimal diantara semuanya.
Nah, itulah sedikit penjelasan tentang fitur-fitur apa saja yang terdapat pada facebook yang sebenarnya bisa juga dimanfaatkan untuk memasarkan (berjualan) produk properti. Semoga bisa bermanfaat bagi Anda sekalian, terimakasih dan salam sukses. Apabila membutuhkan desain manajemen developer dan SOP untuk perusahaan developer, serta training-training untuk marketing developer silahkan hubungi 081-8521172 atau 081-252-982900. Kami siap membantu!
About the Author